This post is also available in: English
Keanekaragaman Hayati
Indonesia sebagai negara tropis sekaligus negara kepulauan memiliki kelimpahan keanekaragaman flora dan fauna yang tidak banyak dimiliki negara lainnya. Keberadaannya membawa peran penting bagi keberlangsungan kehidupan di muka bumi. Sebagai salah satu pulau destinasi wisata di Indonesia, Pulau Belitung menyimpan beragam flora dan fauna endemik salah satunya yaitu Tarsius Belitung (Cephalopachus bancanus saltator). Saat ini Tarsius Belitung berstatus Vulnerable (VU) menurut IUCN Red List sehingga perlu adanya peran manusia untuk turut serta menjaga ekosistem yang sehat bagi keberlangsungan hidupnya.